Layanan Kesehatan Sosial


  • Program Donasi lainnya:

    Layanan Kesehatan Sosial

  • Keterangan:

    Tidak semua elemen masyarakat dapat menikmati layanan kesehatan dengan fasilitas yang sama. Faktor ekonomi selalu menjadi masalah utama. Keterbatasan dalam membayarkan fasilitas kesehatan hingga obat-obatan yang seharusnya dikonsumsi bagi mereka penderita sakit membuat banyak saudara kita di luar sana rela membiarkan penyakitnya tanpa pengobatan.

    Oleh karena itu, YDSF berusaha bergerak memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan kategori ekonomi menengah ke bawah, bahkan dhuafa. Program ini dinamakan Layanan Kesehatan Sosial (LKS).

    Untuk mempermudah para mustahik mendapatkan layanan kesehatan yang dekat dengan tempat tinggalnya, YDSF juga telah bekerja sama dengan beberapa mitra. Berikut daftar mitra klinik LKS YDSF:

    • Kawasan Surabaya:

    • 1. Klinik Masjid Baiturrohim Kertajaya, Surabaya
    • 2. Klinik BSMI Jawa Timur Jl Mojo III no 33, Surabaya
    • 3. Klinik BSMI Kebraon, Surabaya
    • 4. Klinik BSMI Masjid Ittihad
    • 5. Medokan Semampir, Surabaya
    • 6. Klinik BSMI (dekat) Makam Rangkah, Surabaya

    • Kawasan Gresik:

    • Klinik BSMI Masjid Taqwiyatul Islam Gadukan No. 168, Gresik

    • Kawasan Sidoarjo:

    • Klinik Syafiyah Tropodo Jl Dr Soetomo GK-20 Wisma Tropodo, Waru, Sidoarjo

     

    Ayo, berikan bantuan terbaik Sobat YDSF agar para saudara kita lainnya dapat menikmati layanan kesehatan yang layak!

  • Harga:

    Rp. 50.000

Jumlah

Share:
Berbagi Infaq & Sedekah lebih mudah dengan SCAN QRIS Menggunakan Aplikasi berikut: