Program

Maksimalkan Pendayagunaan Dana, YDSF Buka Kantor di Semarang, Jateng

26 Maret 2022•19 min baca•Admin
<p><span style="font-size: 13px;">Yayasan Dana Sosial al Falah (YDSF) , lembaga amil zakat nasional yang berkantor pusat di Surabaya terus melebarkan kebermanfaatannya untuk masyarakat. Bertempat di Aula SMA Hidayatullah Semarang, Jawa Tengah, YDSF melaunching kantor perwakilan Semarang, Sabtu (26/3). </span></p><p><span style="font-size: 13px;">Jauhari Sani, Direktur Pelaksana YDSF mengatakan, dibukanya kantor perwakilan Semarang agar optimalisasi pengelolaan dana yang dihimpun YDSF semakin luas dan banyak yang merasakan. Apalagi, keberadaan mitra lokal yang digandeng YDSF telah lama berkiprah dalam kegiatan sosial dan pendidikan. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">"Alhamdulillah, hari ini kami buka kantor perwakilan YDSF di Jl. Durian Raya 34, kompleks Masjid At Taufiq Semarang. Semoga nantinya menambah kemudahan masyarakat yang ingin berbagi dengan sesama," kata Jauhari. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">Jauhari menjelaskan, program-program yang telah dijalankan YDSF, seperti sosial kemanusiaan, pendidikan, santunan yatim, dakwah hingga masjid perlu untuk diperluas manfaatnya. Sehingga nantinya dana yang dihimpun bisa menjangkau lebih luas lagi. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">Kata Jauhari, setiap bulan YDSF bisa menghimpun dana zakat, infaq dan shadaqah serta wakaf senilai Rp 3 miliar dengan jumlah donatur sekitar 65 ribu orang. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">Sementara itu, Umar Toha, Pembina Yayasan Abul Yatama, lembaga sosial dan pendidikan lokal yang digandeng, sangat mendukung dibukanya YDSF di Semarang. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">Menurutnya, keberadaan YDSF akan sangat membantu peningkatan program sosial dan pendidikan yang selama ini sudah berjalan di lembaganya. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">"Pengalaman YDSF selama 35 tahun, akan sangat membantu sekali dalam penanganan masalah sosial dan pendidikan yang telah kami lakukan selama ini. Semoga sinergi ini menguatkan kebersamaan dan kebaikan bersama" ujarnya. </span></p><p><span style="font-size: 13px;">Selain launching kantor YDSF perwakilan Semarang, di saat bersamaan juga diadakan Seminar Parenting dengan tema "Menjadi 'Guru' Bestie yang Menyenangkan Bagi Generasi Milenial" bersama pemerhati pendidikan, Bagus Sanyoto yang diikuti ratusan guru dan orang tua. <b>(a6)</b></span></p><p><span style="font-size: 13px;"><b><br></b></span></p><h3><span style="font-size: 13px;"><b>Zakat di YDSF:</b></span></h3><p><a href="../../../ayodonasi"><img src="../../../assets/media/2020/03/31/1223/1-ayodonasi.png" width="164" height="58"></a></p><p><br></p><pre><b>Baca juga:</b></pre><pre><a href="https://ydsf.org/berita/amanah-rumah-wakaf-dari-sepupu-yang-meninggal-ydsf-jxxu.html">AMANAH RUMAH WAKAF DARI SEPUPU YANG MENINGGAL | YDSF</a></pre><pre><a href="https://ydsf.org/berita/zakat-pengurang-penghasilan-kena-pajak-ydsf-fssl.html">Zakat Pengurang Penghasilan Kena Pajak | YDSF</a></pre><pre><a href="https://ydsf.org/berita/wakaf-produktif-di-masa-pandemi-jadi-langkah-solutif-ydsf-o0db.html">WAKAF PRODUKTIF DI MASA PANDEMI JADI LANGKAH SOLUTIF | YDSF</a></pre><pre><a href="https://ydsf.org/berita/wakaf-terbaik-untuk-orang-tua-tercinta-blci.html">Wakaf Terbaik untuk Orang Tua Tercinta | YDSF</a></pre><pre><a href="https://ydsf.org/berita/hukum-lelang-dan-jual-beli-wakaf-dalam-islam-ydsf-btb9.html">HUKUM LELANG DAN JUAL BELI WAKAF DALAM ISLAM | YDSF</a></pre><p class="MsoNormal"><o:p></o:p></p><p class="MsoNormal"><o:p></o:p></p><p class="MsoNormal"><o:p></o:p></p><p class="MsoNormal"><o:p></o:p></p><p></p><p class="MsoNormal"><o:p></o:p></p>

Dukung Program Ini

Mari bersama-sama membantu program ini untuk mencapai tujuannya dan memberikan dampak positif bagi masyarakat