Salah satu lembaga yang amanah dan profesional dalam
mengelola qurban adalah Yayasan Dana Sosial al-Falah (YDSF). Ada banyak benefit
premium yang akan didapatkan oleh para donatur yang menunaikan qurban (mudhahi)
di YDSF.
Qurban merupakan ibadah yang sangat dianjurkan bagi setiap
muslim. Tujuan utama dari penunaian ibadah qurban adalah sebagai bentuk meneladani
Nabi Ibrahim a.s. dan Nabi Ismail a.s. Dan, dirayakan dalam Idul Adha pada
setiap tahun dari tanggal 10 Dzuhijjah setiap tahun. Dengan penunaian qurbannya
dapat dilakukan dari tanggal 10 hingga 12 Dzulhijjah.
Ibadah qurban juga mengajarkan kita untuk melatih keikhlasan
dan peduli terhadap sesama. Karena, melalui berqurban, kita turut
mendistribusikan daging kepada mereka yang kekurangan. Masih banyak masyarakat
Indonesia yang tidak pernah memakan daging serta melakukan penyembelihan qurban
dikarenakan kondisi ekonomi yang terbatas.
Seperti di salah satu titik distribusi Ekspedisi Qurban 1442
H YDSF lalu, yaitu Dusun Bendusah, Desa Jatisari, Kecamatan Arjasa, Situbondo.
Masyarakat setempat mengaku lebih dari 10 tahun tidak pernah merasakan daging
qurban, bahkan mereka lupa kapan terakhir makan daging.
Selain itu, melalui penunaian qurban, kita pun turut serta
dalam pemerataan gizi nasional. Dilansir dari Databoks (https://databoks.katadata.co.id/), Badan
Pusat Statistik (BPS) melaporkan bahwa jumlah desa/kelurahan di Tanah Air yang
penduduknya menderita kekurangan gizi mencapai 12.183 desa. Dengan urutan tiga
provinsi tertinggi yaitu Nusa Tenggara Timur (NTT), Jawa Timur, dan Jawa
Tengah.
Berkaitan dengan momen qurban, Yayasan Dana Sosial al-Falah
(YDSF) memiliki program khusus yaitu Ekspedisi Qurban. Dengan mengusung tema “Ekspedisi Qurban, Hadirkan Kebaikan”, YDSF
mengajak Sahabat untuk “hadir dan membersamai” mereka yang membutuhkan melalui
distribusi daging qurban di setiap titik.
Mari, menjadi pequrban (mudhahi) bersama YDSF. Semoga segala
niat dan ikhtiar terbaik kita dimudahkan oleh Allah Swt. Aamiin.
Baca juga: Jenis dan Ciri Hewan Layak Qurban | YDSF
Keunggulan Premium Qurban di YDSF
Dengan menunaikan qurban melalui YDSF, Sahabat akan mendapatkan
5 benefit premium, yaitu:
1. Hewan Qurban Premium
Bobot hewan qurban YDSF yaitu 29 – 33 kg per ekor untuk
domba dan 300 – 360 kg per ekor untuk sapi. Dengan bobot premium, harapannya
dapat didistribusikan ke penerima manfaat yang lebih banyak. Sehingga, manfaat
dan syiar yang disebarkan dapat menjangkau wilayah yang lebih luas.
2. Hewan Qurban sesuai standar syari dan veterinarian
Setiap tahunnya, YDSF berupaya selalu menghadirkan hewan
Qurban premium berkualitas sesuai standar syari dan veterinarian. Dalam rangka
menghadapi penyakit mulut dan kuku (PMK), kami juga memastikan bahwa setiap
kandang hewan qurban diperiksa dan lolos verifikasi Dinas (Peternakan) terkait.
3. Pemenuhan kebutuhan gizi nasional
Melalui distribusi hewan Qurban, YDSF mengajak Sahabat
Donatur untuk berpartisipasi meningkatkan kualitas gizi di Indonesia. Khususnya
dalam gerakan ketahanan protein nasional.
Sebagaimana yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa masih
banyak saudara-saudara kita yang tidak mengonsumsi daging (sapi dan domba)
karena keterbatasan ekonomi. Oleh karenanya, mari kita wujudkan pemerataan protein
nasional melalui distribusi qurban bersama YDSF.
4. Laporan distribusi & penyembelihan dapat dilihat secara mandiri
Saat menunaikan Qurban di YDSF, Sahabat dapat mengetahui
proses penyalurannya secara mandiri melalui situs resmi kami. Hanya dengan
memasukkan No. TTDQ (Tanda Terima Donatur Qurban) yang atau nomor HP yang
terdaftar sebagai donatur qurban YDSF, Sahabat dapat melakukan pengecekkan
progres qurban secara mandiri. Link pengecekkan qurban: https://ydsf.org/laporanqurban/
5. Bebas Biaya Operasional
Berqurban di YDSF tidak dikenakan biaya operasional meliputi
biaya perawatan, pengiriman, penyembelihan, hingga pengiriman Berita Acara
Penyembelihan (BAP) hewan Qurban.
Qurban di YDSF:
Artikel Terkait:
Doa Minta Rezeki Halal dan Berlimpah Sesuai Sunnah | YDSF
HUKUM DAN DALIL QURBAN DALAM ISLAM | YDSF
Amalan Ibadah Pembuka Pintu Rezeki | YDSF
HUKUM BAYAR ZAKAT ONLINE DALAM ISLAM
Hadits Palsu: Setiap Bulu Hewan Qurban Ada Kebaikan | YDSF
MENGELUARKAN SEDEKAH DARI BUNGA BANK | YDSF